Menghapus Data pada Tabel MySQL (DELETE QUERY)

Menghapus data dilakukan ketika data-data tersebut sudah tidak dibutuhkan lagi di dalam suatu database. Di MySQL, untuk menghapus data pada tabel dapat di lakukan dengan 2 metode yaitu:

1.   Metode DELETE Query

Metode DELETE digunakan untuk menghapus data pada tabel tanpa melakukan inisialisasi ulang tabel. Metode ini akan merusak struktur tabel.

2.   Metode TRUNCATE Query

Metode TRUNCATE digunakan untuk menghapus data pada tabel tanpa merusak struktur tabel itu sendiri dimana ketika query ini di gunakan, primary key (Auto-increment) juga akan di inisialisasi.

Contoh:

Kita memiliki tabel dengan jumlah baris sebanyak 6 disertai dengan Primary key Auto-increment. Jika kita menggunakan perintah DELETE, maka semua baris akan terhapus dan ketika kita memasukkan data baru maka Primary key Auto-increment akan dimulai dari 7. Berbeda dengan perintah TRUNCATE, semua baris akan terhapus dan ketika memasukkan data baru maka Primary key Auto-increment akan di mulai dari 1 sama seperti saat membuat tabel baru. 

Menghapus Data dengan DELETE Query

Menghapus Seluruh Data pada Tabel

Dibawah ini kita akan gunakan tabel Mahasiswa sebagai berikut:

Untuk menghapus seluruh data pada tabel, kita bisa menggunakan query DELETE dengan perintah sebagai berikut:

Contoh:

Perintah diatas akan menghapus seluruh isi data pada tabel Mahasiswa.

Menghapus Data Tertentu pada Tabel

Untuk menghapus data tertentu pada tabel, kita bisa menambahkan kondisi/ klausa WHERE di dalamnya. Ketika query ini di eksekusi, maka data yang sesuai dengan kondisi WHERE sajalah yang akan dihapus dari tabel. Query DELETE + klausa/kondisi WHERE:

Contoh:

Dari hasil query diatas, kita bisa lihat bahwa tabel Mahasiswa yang sebelumnya sebanyak 12 baris setelah dilakukan query DELETE + klausa/kondisi WHERE menjadi 11 baris. Data yang dihapus adalah baris dengan nim_mhs=’155410052’.

DELETE Query disertai Operator

Operator pada clausa WHERE terdiri dari beberapa macam. Kalian bisa lihat pada artikel Menampilkan Data pada Tabel MySQL (SELECT QUERY). Disini kita akan ambil beberapa operator untuk DELETE data.

Operator !=

Setelah sebelumnya kita gunakan operator ‘=’ , sekarang kita coba gunakan operator ‘!=’ pada klausa/kondisi WHERE.

Contoh:

Hasil query diatas akan menghapus data selain jurusan Sistem Informasi. Dalam tabel Mahasiswa hanya terdapat 2 jurusan yaitu Sistem Infromasi dan Teknik Informatika. Query diatas akan menghapus jurusan Teknik Informatika.

Operator LIKE

Operator LIKE terdiri dari beberapa tipe. Kita ambil contoh hapus data dengan tipe karakter ‘B%’. tipe ini akan menghapus data yang mengandung karakter yang didahului huruf ‘B’.

Contoh:

Hasil query diatas akan menghapus data dengan tipe karakter ‘A%’. Tipe ini akan menghapus data yang mengandung karakter yang didahului huruf ‘A’ yaitu mahasiswa dengan nama ‘Alifia’.

Menghapus Data dengan TRUNCATE Query

Untuk menghapus data pada tabel MySQL menggunakan TRUNCATE Query bisa dilihat pada gambar dibawah ini:

Jika dibandingkan dengan query DELETE, query TRUNCATE jauh lebih efektif digunakan ketika kita ingin menghapus data dalam jumlah yang banyak. Selain itu, query TRUNCATE menghapus data tanpa harus merusak struktur tabel seperti query DELETE.

Posting Komentar

0 Komentar